|
---|
Wednesday, August 3, 2011
Penggunaan teknologi listrik pada mobil saat ini bukanlah sesuatu yang baru untuk pasar penjualan mobil, namun lebih mengarah ke sebuah kebutuhan demi menciptakan lingkungan yang bebas polusi. Maka dari itu, new Mazda MX-5 bermesin listrik diproduksi. Sedangkan dari pihak Nissan akan memproduksi kembali mobil berpenggerak roda belakang yang melegenda yaitu new Nissan 200SX, seperti yang dikabarkan salah satu situs di dunia maya.
Proyek pembangunannya sendiri sudah dimulai sejak 2008. Rencananya, proyek pembangunan new Nissan 200SX terbaru ini akan menggunakan nama baru. Mobil ini akan mencontoh dari Nissan 370Z dan menggunakan sasis terbaru. Sedangkan untuk mesinnya mengaplikasikan mesin yang berkapasitas 1.600 cc dengan turbo. Hal ini terbukti dengan adanya kesepakatan pihak Nissan dengan pihak Daimler.
Nissan memiliki minat khusus untuk sebuah mobil listrik sport car berpenggerak roda belakang dengan dibuktikannya peresmian mobil konsep Nissan Esflow di Geneva Motor Show lalu. Rumornya, mobil ini akan mulai dipasarkan pada tahun 2013.
Nissan memiliki minat khusus untuk sebuah mobil listrik sport car berpenggerak roda belakang dengan dibuktikannya peresmian mobil konsep Nissan Esflow di Geneva Motor Show lalu. Rumornya, mobil ini akan mulai dipasarkan pada tahun 2013.
0 Comments:
Subscribe to:
Post Comments (Atom)